Jika kita sudah mengenal bagian-bagian pada Dashboard, saatnya kita memulai untuk mulai menulis artikel pertama kita. Menulis artikel pertama terbilang cukup gampang malah hampir sama seperti kita menulis di word.
Berikut cara memulai untuk menulis artikel pertama pada blog :

Pertama saat kita masuk ke blog kita akan dihadapkan pada dashboar, untuk mulai menulis postingan kita klik "Entri Baru" yang berwarna Orange tersebut


Maka kita akan langsung masuk pada bagian yang telah disiapkan untuk mulai menulis hampir sama dengan yang ada pada word


Dan mulailah menulis dibagian putih tersebut, tentunya juga di bagian atas telah dilengkapi dengan bagian-bagian yang akan kita butuhkan seperti memasukan gambar, menebalkan hurup serta memiringkan hurup, memasukan video, dan lain-lain. Untuk lebih jelasnya berikut penjelasan bagian-bagian yang ada di atas tulisan tersebut


  1. pada bagian ini digunakan untuk menyusun level-level tulisan pada postingan kita yang terdapat Heading, subheading dan juga lain-lain.
  2. Pada bagian ini digunakan untuk mengatur tulisan seperti menebalkan, memiringkan atau untuk memberikan garis bawah pada tulisan tersebut.
  3. Bagian ini digunakan untuk memberi warna pada bagian background tulisan dan juga untuk memberikan warna pada tulisan tersebut.
  4. Bagian ini dianggap bagian paling penting, karena pada bagian ini berfungsi untuk memasukan gambar pada postingan, memasukan video serta memberikan Link atau alamat pada tulisan.
  5. Bagian ini digunakan untuk mengatur tulisan serta memberikan nomor secara otomatis pada tulisan postingan kita.
  6. Judul Pos, bagian ini digunakan untuk memberikan judul pada postingan kita. 
Selain pada bagian atas, ada juga pada bagian kanan tulisan yang wajib kita pelajari. Berikut penjelasan yang ada pada bagian kanan tulisan postingan :


  1. Label : pada bagian label digunakan untuk memberikan jenis artikel, misalnya tutorial, kesehatan atau apa saja yang kita buat.
  2. Jadwal : Untuk memberikan tanggal pada postingan kita, biasanya pada bagian ini dibiarkan secara otomatis.
  3. Link : Hal ini juga dibiarkan otomatis saja karena alamat pada postingan kita sudah dibuat secara otomatis.
  4. Lokasi : Memberikan informasi pada pembaca keberadaan atau lokasi kita. bisa dibiarkan kosong.
  5. Deskripsi Penelusuran : pada bagian ini bisa diisi dengan deskripsi-deskripsi pada tulisan atau postingan kita, contohnya seperti tutorial, kesehatan atau lain-lain hal ini agar mesin pencari atau google dapat memudahkan untuk memposisikan artikel kita. 
  6. Pilihan : untuk mensetting atau mengatur postingan kita seperti mengijinkan pembaca memberikan komentar pada postingan kita atau tidak.
Setelah dirasa cukup atau selesai membuat postingan pertama kemudian pilih tulisan "Publikasikan" pada bagian atas, agar pembaca bisa membaca postingan kita.